Senin, 25 Maret 2013

Bagaimana cara anda mendapatkan informasi Geografis (Lintang & Bujur) dari Sekolah anda masing-masing ?

    Untuk mencari informasi geografis letak sekolah adalah dengan cara mencarinya di internet/dengan layanan peta online seperti google maps atau layanan peta online yang ada di gadget yang kita miliki. Pertama, pastikan komputer atau gadget yang kita miliki terhubung dengan layanan internet, setelah itu buka aplikasi peta online yang kita miliki, lalu masukan alamat lengkap sekolah yang dituju, dengan otomatis akan keluarc informasi lengkap mengenai sekolah tersebut termasuk garis lintang dan bujur. 
Saya akan menjelaskan cara bagaimana saya mendapatkan letak geografis sekolah saya dulu,yaitu SMAN 3 Kota Bogor.
1. Searching pada google maps letak SMAN 3 Kota Bogor, lihat pada gambar dibawah ini :

















2. Setelah terdapat informasi mengenai lokasi tersebut, lalu kita dapat mencari informasi letak geografisnya dengan cara klik kanan pada tanda merah dan pilih "what's here?". Setelah itu secara otomatis akan keluar letak lintang dan bujur seperti gambar berikut :

3. Dari informasi diatas dapat disimpulkan bahwa letak geografis SMAN 3 Kota Bogor adalah terletak pada titik lintang -6.562296 dan titik bujur 106.832199.

           Disini saya akan memberi catatan sedikit mengenai pencarian titik koordinatnya. Yaitu jika kita menggeser sedikit saja kursor dari titik pusat yang kita cari, maka berbeda pula hasil akhir titik koordinatnya. Tanpa kita sadari jika kita mencari ulang titik koordinatnya dari tahap awal, dan kita tidak meng-klik pada bagian yang sama, pasti titik Lintang & Bujur terjadi perubahan dibanding percobaan sebelumnya. Oleh karena itu, usahakan mencari titik terdekat yang sesuai dengan perkiraan kita.
         Sekian tutorial tentang pencarian titik koordinat Lintang & Bujur suatu tempat atau lokasi. Mohon maaf jika ada kesalahan pada tahap-tahapnya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.










Tidak ada komentar:

Posting Komentar